Warga RI Kecanduan Judi Online, Google Punya BuktinyaWarga RI Kecanduan Judi Online, Google Punya Buktinya

Jakarta, – Judi online nampaknya masih dicari oleh sebagian besar orang warga RI. Ini terlihat dari pencarian kata kunci terkait aktivitas tersebut cukup mendominasi sepanjang tahun di Google Indonesia.
Google Trends 2023 melaporkan sejumlah topik yang banyak dicari pengguna selama tahun ini. Perusahaan membaginya dalam beberapa tema besar.

Salah satunya adalah Kueri Penelusuran. Terdapat 25 topik penelusuran yang mengalami peningkatan selama 2023.

Kueri Penelusuran membaginya dalam dua opsi yakni Teratas dan Meningkat. Khusus untuk menu Meningkat adalah adanya peningkatan terbesar pada frekuensi pencarian selama jangka waktu terakhir.

Berdasarkan wilayahnya, Jawa Barat menjadi yang tertinggi sebanyak 100 poin. Sementara wilayah terbanyak lainnya adalah Banten (73 poin), DKI Jakarta (70 poin), Lampung (62 poin), dan Kalimantan Tengah (60 poin).

Kueri sejumlah topik lain terkait dengan penelusuran ini juga dilabeli sebagai Pesat. Google mengartikannya sebagai adanya peningkatan luar biasa, yang bisa saja karena topik-topik tersebut baru dan hanya sedikit yang menelusurinya.

Sementara itu dalam 25 kueri penelusuran, terdapat beberapa topik lain selain T***2 yang merujuk pada pencarian slot atau judi online. Peningkatan pencarian juga luar biasa tinggi yakni berkisar 300%-800%.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *